Lewat Program TJSL, PLN Ajak Siswa Tingkatkan Keterampilan dan Wirausaha
HALUANNEWS, AGAM – PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sumbar menggulirkan bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) untuk siswa/siswi SMAN 1 Tanjung Raya Maninjau dan lingkungan sekitar pada Kamis (12/05).
Bantuan dengan total nilai sebesar Rp247 Juta merupakan komitmen PLN untuk berkontribusi terhadap pembangunan berkelanjutan dalam bidang pendidikan dan kewirausahaan. Bantuan tersebut merupakan sinergi antara PLN unit Induk Wilayah (UIW) Sumatera Barat dan PLN UIK SBS – UPK Bukittinggi.
Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Agam Andri Warman beserta jajaran Forkopimda, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Tanjung Raya Maninjau Zulkifli, Pengajar dan siswa/siswi dari SMA Negeri 1 Tanjung Raya Maninjau. Dari PLN hadir pula GM PLN UIW Sumbar Toni Wahyu Wibowo beserta jajaran, MUP3 Bukittinggi Zulhamdi beserta jajaran, serta MULP Lubuk Basung Gatot Catur beserta tim.
GM PLN UIW Sumbar Toni Wahyu Wibowo menuturkan terdapat 3 jenis program bantuan yang diserahkan pada kesempatan itu.
Diantaranya bantuan peralatan pendidikan kewirausahaan kepada siswa/siswi SMAN 1 Tanjung Raya Maninjau sebesar Rp50 Juta Rupiah, Bantuan Kelompok Usaha Ekonomi Produktif Kopi Sachet di Nagari Duo Koto sebesar Rp70 juta dari PLN UIKSBS – UPK Bukittinggi, serta bantuan Pengadaan Tempat Penampungan Sementara Sampah 3R Tahap I di Nagari Duo Koto senilai Rp127 juta.