PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID – Sebanyak 28 orang korban bencana alam banjir dan longsor menerima bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Padang Pariaman dan Dinas Sosial Kabupaten setempat, Rabu (3/07)
Pelaksana Harian (Plh) Ketua Baznas Kabupaten Padang Pariaman, Zulherman mengatakan, penyaluran bantuan diberikan untuk beberapa wilayah Kecamatan yang ada di Padang Pariaman karena mendapatkan musibah Banjir dan lonsor yang terjadi pada Bulan April 2024 lalu.
“Bantuan yang diberikan berupa dana senilai Rp. 700.000 sampai dengan Rp.3.000.000 kepada mustahik korban bencana secara simbolis,” Ujar Zuherman.
Zulherman menegaskan bahwa Mustahik yang menerima bantuan ini sudah lakukan verifikasi lapangan untuk memastikan bantuan tepat sasaran dan juga mengingatkan para mustshik yang berada di daerah rawan longsor dan banjir untuk tetap waspada, terutama saat terjadi peningkatan curah hujan.
Selain itu, ia berharap agar masyarakat yang terkena dampak bencana dapat segera bangkit dan memulai kembali kehidupan mereka dengan semangat baru.
“Bantuan bencana alam ini berasal dari dana zakat yang disalurkan untuk Mustahik yang tertimpa musibah,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Padang Pariaman yang diwakili oleh Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial, Dinsos P3A, Rio Alfian, S.STP, M.Ikom menyampaikan dukacita atas nama Pemerintah kepada keluarga korban bencana dan berharap bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan dengan baik dan penuh keberkahan.
Dikatakan, bantuan ini diberikan kepada keluarga korban bencana dengan harapan dapat bermanfaat untuk keberlangsungan hidup anggota keluarga rumah tinggal bisa dihuni kembali
“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban warga yang terkena bencana,” ujar Kabid Rio Alfian.
Hadir dan ikut menyerahkan bantuan tersebut, Plh Ketua Baznas Padang Pariaman, Zulherman, Wakil Ketua 2 bidang pendistribusian, Zulfami, Dinsos P3A, BPBD serta Kemenag Kabupaten setempat. (*)