Giat Lanjutkan Program Light Up The Dream: Inisiatif Mulia Hadirkan Listrik Untuk Masyarakat
HARIANHALUAN.ID – Pegawai PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Sumbar kembali melanjutkan program light up the dream inisiatif mulia mewujudkan mimpi masyarakat yang kurang mampu untuk mendapatkan listrik secara gratis. Seperti terlihat saat berlangsungnya Penyalaan Pelanggan program Light Up The Dream PLN UP3 Payakumbuh pada Rabu (08/06) lalu.
Penyalaan pelanggan berlangsung di Jorong Tanjung Bungo, Nagari Situjuah Gadang, Kabupaten Lima Puluh Kota. Peresmian dilakukan oleh General Manager PLN UIW Sumbar Toni Wahyu Wibowo beserta seluruh jajaran, Manager UP3 Payakumbuh Edy Saputra dan tim.
Bantuan penyambungan listrik tanpa biaya tersebut berasal donasi pegawai PLN yang bertujuan untuk meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dalam mewujudkan cita-cita mendapatkan listrik.
“Kami merasa haru dan bersyukur atas niat dan tindakan mulia para pegawai yang secara spontan berdonasi membantu warga kurang mampu. Insya Allah kegiatan ini akan terus berlanjut,” imbuh Toni.
Toni menyebutkan, program Light Up The Dream awalnya diinisiasi oleh salah satu unit PLN, yang kemudian menjalar dan menginspirasi unit-unit lain untuk melakukan gerakan serupa.