Asah Kemampuan Jurnalistik, Kauman Gelar Pelatihan Menulis Berita
HARIANHALUAN.id – Pondok Pesantren Kauman Muhammadiyah Padang Panjang mengadakan pelatihan menulis berita khusus untuk anggota sanggar menulis siswa (SMS), Rabu (31/05/23). Pelatihan tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam bidang jurnalistik.
Pelatihan ini akan menjadi bekal dalam mengembangkan kemampuan dan keterampilan siswa dalam mengelola portal media online SMS sendiri, sebagai platform yang akan mempublikasikan karya tulis santri.
Bertempat di Perpustakaan Cerdas Pondok Pesantren, pelatihan tersebut mengundang Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Padang Panjang, Isril Naidi. Dalam paparannya, wartawan berpengalaman ini menyampaikan pengetahuan praktis seputar penulisan berita, pengumpulan informasi, wawancara, penyuntingan, dan etika jurnalistik.
“Dalam dunia jurnalistik, penulisan berita mesti mengacu kepada kode etik jurnalistik. Sebagai wartawan mesti mengemukakan fakta. Faktanya sebuah berita didapat dari pengumpulan informasi yang berimbang,” jelasnya.
Isril juga memberikan pemahaman yang mendalam tentang berbagai genre jurnalistik, termasuk berita, feature dan opini. Semuanya mengacu kepada praktik jurnalistik yang bertujuan memberikan edukasi kepada masyarakat.
Sementara itu, Dr. Derliana selaku mudir memberikan apresiasi atas kerjasama yang dilakukan oleh Sanggar Menulis Siswa dengan PWI Kota Padang Panjang. Ia berharap kedepan ada program berkesinambungan dari PWI untuk memberikan pendidikan jurnalistik bagi santrinya.