Ia menyampaikan, sejauh ini PP BRM pusat telah menerima pendaftaran pendirian BRM di berbagai daerah di Indonesia. Mereka akan segera dilantik dan dikukuhkan.
“Insyallah, kami akan segera Road Show, mencari tiket surga dihadapan Allah. Semoga gerakan ini akan semakin besar dan kuat kedepannya untuk membantu anak-anak yatim dan saudara kita sesema muslim yang membutuhkan,” ucapnya.
Ia menambahkan, kepengurusan BRM Sumbar, kedepannya bakal menghadapi berbagai rintangan dan tantangan dalam upaya memberdayakan seluruh anak yatim dan janda-janda tidak mampu.
Namun tantangan paling utama, menurut dia, adalah meneguhkan hati untuk ikhlas dan semata-mata meniatkan segala hal yang telah dikerjakan sebagai amal Ibadah di sisi Allah SWT.
“Jika tantangan itu semua bisa diatasi dan dikuatkan oleh seluruh pengurus BRM.. Insyaallah tiket menuju surga Allah SWT bisa kita raih,” pungkasnya. (*)