PADANG, HARIANHALUAN.ID– Pemerintah Nagari Lolo bersama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Solok terus mendorong kapasitas bundo kanduang Rabu (22/5/2024).
Bundo Kanduang Nagari Lolo Nidatul Yadis menilai bahwa kegiatan ini salah satu upaya bundo kanduang nagari untuk peningkatan kapasitas, apalagi mendapatkan dukungan dari pemerintah nagari dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.
“Terima kasih atas partisipasi Disparbud Kabupaten Solok dan juga pemerintah nagari yang telah mendukung kegiatan ini,” ujarnya.
Ia berharap kegiatan ini membawa manfaat bagi bundo kanduang nagari ke depan.
Sementara itu pamong budaya Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Solok Selatan, Wirasto menyampaikan bahwa ini merupakan pertemuan sekaligus silaturahmi dengan para bundo kanduang.
“Kegiatan ini juga menyosialisasikan peran dan fungsi bundo kanduang serta berharap bundo kanduang tetap menjaga adat dan tradisi yang sudah ada sesuai adat salingka nagari,” katanya. (*)