Bawa 9 Ribu Paket, Gebu Minang Sampaikan Duka Cita untuk Korban Bencana

Keterang foto: DPP Gebu Minang serahkan bantuan ke Tanah Datar, Rabu (22/5). IST

TANAH DATAR, HARIANHALUAN.ID – DPP Gebu Minang menyampaikan rasa duka yang mendalam atas bencana alam yang menimpa sebagian wilayah di Kabupaten Tanah Datar dan Agam.

Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Satgas Bantuan DPP Gebu Minang, Syafrizal Akhyar, kepada Pemkab Tanah Datar, Rabu (22/5).

Adapun bantuan yang disalurkan berupa logistik sebanyak 9 ribu paket yang diserahkan secara bertahap.

“Tiga daerah yang menerima bantuan paket sembako dari Gebu Minang itu yakni Agam, Tanah Datar dan Padang Panjang,” katanya.

Syafrizal mengatakan, bantuan tersebut adalah instruksi langsung dari Ketua Umum Gebu Minang Oesman Sapta Odang (OSO) guna meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana.

“Alhamdulillah. Hari ini berkat bantuan semua pihak, bantuan sembako Gebu Minang ini sudah sampai di Sumbar,” katanya.

Bantuan paket tersebut dikirimkan sebanyak 12 truk dari Jakarta. Sesuai dengan koordinasi tim dan pihak terkait di Sumbar, bantuan tersebut akan dibagikan 5 truk untuk Tanah Datar, 5 truk untuk Agam, dan 2 truk untuk Padang Panjang.

Ia melanjutkan, bantuan ini merupakan bantuan tahap awal dan nantinya berkemungkinan akan akan ada bantuan lanjutan.

Sementara itu, Bupati Tanah Datar, Eka Putra menyampaikan bantuan yang diberikan ini menjadi sitawa sidingin bagi masyarakat Tanah Datar, khususnya bagi korban yang terdampak musibah bencana.

“Dengan adanya bantuan ini merupakan sitawa sidingin bagi masyarakat Tanah Datar,” katanya.

Ia menyebut, Tanah Datar ibarat sebuah wilayah yang sedang kalah perang, karena banyaknya infrastruktur yang rusak seperti perkantoran, rumah ibadah, jalan, jembatan dan lain-lain.

“Tanah Datar seperti kalah perang, di mana-mana infrastruktur rusak. Bantuan ini akan segera kami salurkan kepada korban yang terdampak,” ujar Bupati Tanah Datar tersebut. (*)

Exit mobile version