HARIANHALUAN.id – Dekan Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Raden Fatah Palembang Prof. Dr. Ris’an Rusli, MA berharap para santri Perguruan Thawalib Padang Panjang bisa menghadapi tantangan saat ini yang begitu kompleks.
Dalam menghadapi tantangan tersebut, para santri Thawalib harus menanamkan sikap percaya diri, sungguh-sungguh belajar serta punya tekad untuk mencapai apa yang dicita-citakan.
Hal tersebut disampaikan Prof. Ris’an Rusli, MA dalam acara kuliah umum Perguruan Thawalib tahun ajaran 2023-2024, Senin (10/7/2023) di Thawalib Padang Panjang.
Menurut Ris’an Rusli tantangan yang dihadapi para santri dewasa ini begitu kompleks. “Situasi saat ini penuh dengan berbagai tantangan dihadapi para santri. Untuk itu para santri harus siap sedia, ” ujarnya.
Cara menghadapi berbagai tantangan yang kompleks tersebut para santri harus menanamkan sikap percaya diri. Sebab sikap percaya diri merupakan kunci utama dalam menghadapi situasi saat ini.
Kemudian, kata Ris’an Rusli para santri harus terus belajar. Sebab belajar merupakan jalan bagi santri dalam menguasai ilmu pengetahuan termasuk pengetahuan tentang agama. “Kalau santri ingin sukses dan berhasil maka kuncinya adalah rajin rajin belajar. Belajar dengan sungguh sungguh, ” katanya.
Hal lain yang harus dimiliki para santri yakni tekad yang kuat. Sebab tekad kuat menjadi motivasi dalam mencapai yang dicita citakan. “Para santri Thawalib saat ini bisa menjadi apa saja. Bisa menduduki berbagai jabatan. Dan bisa meraih gelar profesor, ” jelas Ris’an Rusli.