Kemudian telur sebanyak 89 tray, air mineral 89 dus, minyak goreng 2 kg sebanyak 89, sarden dan rendang sapi siap saji masing-masing berjumlah 89 kaleng. “Jadi, masing-masing korban dapat paket sembako berisi beras, telur, air mineral, sarden dan rendang siap saji,” ujarnya.
Sementara Lurah Lambung Bukit, Defriandi, mengapresiasi PT Semen Padang yang telah bergerak cepat menyalurkan bantuan paket sembako untuk para korban banjir. Menurutnya, bantuan tersebut sangat berharga sekali bagi warga yang terdampak.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Padang. Karena, ketika banjir datang melanda Batu Busuk, banyak persediaan warga seperti beras, minyak goreng dan lain sebagainya hanyut dibawa arus banjir,” katanya.
Sementara itu, Melda, warga Batu Busuk yang turut menjadi korban banjir mengucapkan terima kasih kepada PT Semen Padang. Karena, bantuan paket sembako ini sangat membantu kebutuhan makan sekeluarga untuk beberapa hari ke depan.
“Alhamdulillah, kami senang dan bersyukur mendapat bantuan sembako dari PT Semen Padang. Apalagi saat banjir, tidak hanya persediaan beras dan minyak goreng saja yang hanyut. Perabotan rumah tangga juga hanyut, termasuk barang-barang elektonik,” katanya.
Hal yang sama juga disampaikan warga Batu Busuk lainnya bernama Siti Aminah. Kata dia, dengan adanya bantuan sembako ini, duka yang dialaminya dapat terobati. Apalagi pascabanjir, dia dan anggota keluarganya sibuk membersihkan material banjir yang masuk ke dalam rumah.