HARIANHALUAN.ID – Sumbar Explorer menggelar halalbihalal di Satiga Coffe & Resto, Batang Arau, Kota Padang, Sabtu (6/5/2023). Halalbihalal tersebut bertujuan untuk memperkenalkan Sumbar Explorer kepada sejumlah pegiat wisata, fotografer dan beberapa relasi lainnya.
Pada acara ini dihadiri para fotografer terkenal di Sumatra Barat, termasuk akun Instagram @volunteer_pejalan, @mr.aulia. dinov, @humanofperth, @ardisensei, @oki_saputra24, @rudyci2016, @moment_street, dan @beyubaystory.
Tujuan dari acara ini adalah untuk memperkenalkan Sumbar Explorer, yang merupakan sebuah website informasi pariwisata kepada para fotografer dan membangun jaringan hubungan di antara mereka. Acara ini diharapkan menjadi acara rutin yang akan menjadi tempat berkumpulnya para pelaku pariwisata, fotografer dan vendor.
Melalui acara ini, Sumbar Explorer berharap dapat meningkatkan kualitas informasi pariwisata yang diberikan kepada masyarakat, serta memperkenalkan potensi wisata Sumatra Barat ke seluruh dunia melalui karya fotografi yang dihasilkan oleh para fotografer.
Sumbar Explorer merupakan pendatang baru di bisnis informasi pariwisata di Sumatra Barat, namun bisnis ini telah menunjukkan komitmen yang kuat untuk memperkenalkan potensi wisata Sumatra Barat ke seluruh dunia. Dengan acara halalbihalal ini, Sumbar Explorer berharap dapat memperkuat hubungan dengan para pelaku pariwisata dan fotografer di Sumatra Barat, serta meningkatkan kualitas informasi pariwisata yang disediakan kepada masyarakat.
Owner Sumbar Explorer, Simon mengatakan, tujuan halalbihalal ini selain menjalin silaturahmi, ia juga membangun jaringan seputar wisata di Sumatra Barat. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada sejumlah pihak atas kehadirannya pada acara halalbihalal yang diadakan Sumbar Explorer.
“Semoga kegiatan ini terus berlanjut kedepannya dan berharap dukungan dari berbagai pihak untuk kemajuan wisata di Sumatra Barat juga menjadi media utama pariwisata di Sumbar dan jangan lupa follow instagram @sumbarxplorer,” tuturnya. (*)