PASBAR, HARIANHALUAN.ID — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasaman Barat dari Fraksi Golkar, Rizki Aulia, melaksanakan kegiatan reses di Jorong Langgam Sepakat Timur, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat, beberapa waktu lalu. Dalam kegiatan tersebut, masyarakat setempat menyampaikan berbagai aspirasi, mulai dari kebutuhan rabat beton, lampu penerangan jalan, hingga pembangunan fasilitas olahraga seperti lapangan futsal.
Kepala Jorong Langgam Sepakat Timur, Indra Gunawan, menyampaikan bahwa kegiatan reses merupakan momentum penting bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi secara langsung kepada wakil mereka di parlemen daerah. Menurutnya, banyak permasalahan dan kebutuhan masyarakat yang harus segera mendapatkan perhatian, mulai dari sektor pertanian, pembangunan infrastruktur, hingga penyediaan sarana olahraga.
“Harapan kami, warga dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk menyuarakan kebutuhan yang dapat menunjang kemajuan kampung. Reses ini sangat penting sebagai jembatan komunikasi antara masyarakat dan wakil rakyat,” ujar Indra.
Menanggapi aspirasi yang disampaikan, Rizki Aulia menegaskan komitmennya untuk membawa seluruh aspirasi masyarakat ke forum resmi DPRD dan menyampaikannya kepada instansi terkait.
“Semua masukan ini menjadi catatan penting bagi kami. Aspirasi dari masyarakat di lapangan adalah dasar perjuangan kami. Kami ingin memastikan bahwa yang diperjuangkan benar-benar sesuai dengan kebutuhan nyata masyarakat,” ungkap Rizki.
Ia juga menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas partisipasi aktif masyarakat dalam kegiatan reses ini. Menurutnya, antusiasme masyarakat menunjukkan kepercayaan dan dukungan terhadap kerja-kerja wakil rakyat di parlemen, serta memperkuat sinergi antara DPRD dan warga.
“Alhamdulillah, kegiatan reses berjalan lancar. Ini merupakan bagian dari tanggung jawab kami sebagai wakil rakyat. Kami akan terus mendorong agar setiap aspirasi dapat ditindaklanjuti melalui mekanisme Musrenbang, baik di tingkat nagari, kecamatan, maupun kabupaten,” ujarnya.
Lebih lanjut, Rizki menyadari bahwa saat ini pemerintah daerah sedang menghadapi tantangan efisiensi anggaran. Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya mengutamakan aspirasi yang menjadi prioritas utama masyarakat.
“Dalam kondisi efisiensi anggaran seperti saat ini, kami akan bersama-sama Pemda Pasbar menyusun skala prioritas. Namun demikian, semangat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat tetap menjadi yang utama. Kita akan dorong yang paling mendesak agar segera ditindaklanjuti,” tutup Rizki.
Di akhir kegiatan, Rizki Aulia mengungkapkan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat dan mendengarkan suara mereka sebagai bentuk nyata pengabdian sebagai wakil rakyat. (*)