PASAMAN, HARIANHALUAN.ID –Tokoh muda Pasaman, Ir. Ulul Azmi, ST., CST., IPM., ASEAN Eng., mengungkapkan kebanggaannya terhadap Marsma TNI Feri Yunaldi, S.E., M.Han., yang saat ini menjabat sebagai Komandan Lanud Roesmin Nurjadin.
Menurutnya, Feri Yunaldi adalah sosok pemimpin yang rendah hati, pembangun harapan, sekaligus pejuang ketahanan sosial. Hal ini disampaikannya saat dihubungi harianhaluan.id, Jumat (11/04/2025).
Hari ini, keluarga besar Lanud Roesmin Nurjadin dan masyarakat Riau turut berbahagia memperingati hari ulang tahun ke-49 dari sosok pemimpin inspiratif tersebut.
Sebagai Komandan Lanud Roesmin Nurjadin, Marsma TNI Feri Yunaldi menunjukkan gaya kepemimpinan yang membumi, penuh dedikasi, dan berdampak nyata bagi masyarakat.
Di bawah kepemimpinannya, Masjid Amrullah direhabilitasi total menjadi rumah ibadah yang megah, estetik, nyaman, dan instagramable—menjadi simbol spiritualitas sekaligus pusat aktivitas keagamaan yang membanggakan.
Tak hanya itu, beliau juga menggagas Program Ramadhan Rumah Impian, yakni perbaikan dan pembangunan rumah bagi warga yang membutuhkan. Ia juga meluncurkan program Ketahanan Pangan melalui pengembangan Kebun Taman “I Love RSN” dan area lainnya.
Hasil panen sayuran yang dapat dipanen setiap 21 hari tersebut dibagikan secara rutin kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk nyata keberpihakan terhadap kesejahteraan rakyat.