Didampingi Wako Fadly Amran, Gubernur Mahyeldi Resmikan Asrama Baru Perguruan Thawalib
HARIANHALUAN.id – Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, S.P Datuak Marajo didampingi Wali Kota, H. Fadly Amran BBA Datuak Paduko Malano meresmikan Asrama Baru Perguruan Thawalib, Selasa (12/07/22).

Gedung asrama yang diresmikan ini merupakan bangunan yang rampung pada tahap I, dimulai November 2021 lalu. Luas terbangun saat ini yaitu 12 x 48 meter persegi. Terdiri dari 8 kamar, 1 kamar diisi 16 santri. Adapun total luas keseluruhan yaitu 48 x 36 meter persegi untuk 22 kamar, menampung 352 santri.
Pemko Padang Panjang turut memberikan dana hibah pada pembangunan asrama ini sebesar 300 juta.
Tampak hadir, anggota DPR RI yang merupakan Ketua Pembina Yayasan Perguruan Thawalib, Drs. H. Guspardi Gaus, M.Si, Ketua DPRD, Mardiansyah, A.Md, Forkopimda, jajaran pejabat Pemko dan undangan lainnya.
Gubernur Mahyeldi dalam sambutannya menyampaikan, Perguruan Thawalib memiliki peranan penting dalam kemerdekaan Indonesia, serta turut menghadirkan tokoh nasional, dan karya besar.