PADANG, HARIANHALUAN.ID – Satu petak warung gorengan dilaporkan terbakar di kawasan Jalan Raya Lubuk Minturun, tepatnya di Simpang Lampu Merah Lubuk Minturun, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, pada Selasa (22/4/2025) siang.
Kepala Bidang Operasional Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang, Rinaldi, menyampaikan bahwa laporan kebakaran masuk pada pukul 14.32 WIB. Satu unit armada Damkar langsung diberangkatkan dua menit kemudian dan tiba di lokasi pada pukul 14.46 WIB.
“Proses pemadaman dan pengamanan selesai dalam waktu enam menit, tepatnya pada pukul 14.52 WIB,” ujarnya dalam keterangan resminya, Selasa 22/4/2025).
Rinaldi menyampaikan, bahwa menurut keterangan saksi, Eka Erizal Koto (38), seorang karyawan honorer, ia melihat percikan api dari salah satu warung gorengan dan segera melaporkan kejadian tersebut ke Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang.
Kejadian berlangsung di area yang cukup padat aktivitas, di tengah kawasan pertokoan dan lalu lintas utama. Penyebab kebakaran milik Yulianis (50 tahun) itu masih dalam penyelidikan.
Dalam peristiwa ini, Damkar Kota Padang mengerahkan 1 unit armada dengan 7 personel. Upaya cepat dan sigap dari tim Damkar berhasil mencegah meluasnya api ke bangunan lain yang berada di sekitar lokasi.
Situasi di lokasi saat kejadian tergolong ramai, baik dari sisi masyarakat maupun lalu lintas, mengingat lokasinya berada di tepi jalan utama dan area pertokoan.